Pelaporan Pelanggaran

Untuk meningkatkan kesadaran mengenai etika dalam operasi sehari-hari, Direksi AMMAN menginisiasi program AMMAN Ethics Line. Program ini dirancang untuk memfasilitasi karyawan, pelanggan, supplier, dan anggota masyarakat untuk mengajukan pertanyaan dan mengungkapkan keluhan jika terdapat pelanggaran etika. Hal ini bertujuan untuk memastikan kepatuhan terhadap praktik terbaik dalam manajemen bisnis, seperti manajemen keuangan, standar lingkungan, protokol kesehatan dan keselamatan, sehingga meningkatkan transparansi di seluruh bagian operasi kami.

Cara kami berinteraksi dengan berbagai pemangku kepentingan menunjukkan komitmen kami dalam menerapkan prinsip kejujuran dan Tata Kelola Perusahaan yang baik. Di AMMAN, kami mendorong setiap orang untuk terus menjaga standar etika di tempat kerja.

Dengan dukungan penuh dari para pemangku kepentingan serta dedikasi kami terhadap upaya perbaikan yang berkesinambungan, keselamatan kerja, tanggung jawab lingkungan, dan akuntabilitas sosial, kami berharap dapat mencapai visi kami menciptakan warisan terbaik.

Kebijakan Kode Etik Amman Ethics Line